Please use this identifier to cite or link to this item:
http://localhost:8080/jspui/handle/123456789/211
Title: | PENGARUH PERUBAHAN STITCH TERHADAP BERAT KAIN PADA KAIN VITRASE CORAK JV 6524 M DI MESIN RAJUT LUSI JACQUARD RASCHEL KARL MAYER TIPE RJSC 4 F NE |
Authors: | Nurul, Wahyuni S |
Issue Date: | 2015 |
Abstract: | PT Wiska Cikancung adalah salah satu perusahaan yang bergerak dalam industri perajutan. Produk yang dihasilkan di PT Wiska Cikancung didasarkan pada job order oleh pelanggan perusahaan baik pembeli dalam negeri ataupun luar negeri. Permintaan order dari pembeli berbeda-beda mulai dari jenis kain, desain atau corak kain, hingga berat kain. Salah satunya order untuk memproduksi kain vitrase corak JV 6524 m dengan berat tertentu. Kain ini sudah pernah di order oleh pembeli tersebut, namun pembeli tersebut meminta agar kain tersebut dengan corak yang sama diubah beratnya. Berat awal kain tersebut adalah 83.6 g/m diubah menjadi 73.33 g/m dalam bentuk kain grey. Pada mesin rajut lusi jacquard raschel berat kain dipengaruhi oleh salah satu faktor yaitu stitch. Pengaturan stitch pada mesin, sangat diperlukan untuk mendapatkan kain dalam berat tertentu. Untuk mendapatkan stitch yang sesuai untuk produksi kain agar sesuai dengan berat kain yang diinginkan pembeli maka perlu dilakukan percobaan. Penulis berpendapat bahwa untuk mengurangi berat kain sesuai dengan permintaan pembeli maka stitch yang digunakan pada percobaan harus lebih kecil daripada stitch yang digunakan sebelumnya. Stitch yang digunakan pada kain sebelumnya yakni 7.114 course/cm, maka stitch yang akan diuji coba dibawah 7.114 course/cm. Dengan demikian, dilakukan percobaan dengan menggunakan stitch 6.521 course/cm, stitch 6.020 course/cm, stitch 5.685 course/cm, stitch 5.102 course/cm pada mesin. Hasil yang didapatkan setelah percobaan menunjukkan bahwa stitch 6.020 course/cm menghasilkan berat kain 73.33 g/m sesuai dengan permintaan pembeli. |
URI: | http://localhost:8080/jspui/handle/123456789/211 |
Appears in Collections: | Teknik Tekstil |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
BAB I.pdf | 240.11 kB | Adobe PDF | View/Open | |
Daftar Isi.pdf | 169.81 kB | Adobe PDF | View/Open | |
Daftar Pustaka.pdf | 170.8 kB | Adobe PDF | View/Open | |
Intisari.pdf | 96.26 kB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.