Please use this identifier to cite or link to this item: http://localhost:8080/jspui/handle/123456789/636
Title: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN DI PT INSANSANDANG INTERNUSA SUMEDANG
Authors: Damarlia, Pratiwi
Issue Date: 2015
Abstract: PT Insansandang Internusa merupakan perusahaan nasional yang bergerak di bidang tekstil dengan bidang usahan pertenunan, pencelupan dan penyempurnaan. Perusahaan ini didirikan pada tanggal 20 Juni 1988 dan disahkan oleh Departemen kehakiman No.52.7728.HT.01.01 pada tanggal 22 Agustus 1989. PT Insansandang Internusa berlokasi di Jalan Raya Rancaekek Km 22,5 Desa Cinta Mulya, Kecamatan Cikeruh, Kabupaten Sumedang. Pabrik ini menempati lahan seluas 81.331 m 2 dengan luas bangunan 42.746,85 m 2 . Struktur organisasi PT Insansandang Internusa berbentuk garis dan staf dengan pemegang kekuasaan tertinggi ialah Presiden Direktur. Jumlah tenaga kerja sampai bulan November 2014 sebanyak 526 orang. Permodalan PT Insansandang Internusa diperoleh dari pemegang saham yang berasal dari kalangan atau orang yang memiliki hubungan tertentu dengan pemegang saham lainnya. PT Insansandang Internusa memiliki 2 departemen produksi, yaitu Departemen Pertenunan (110 mesin Air Jet Loom dan 3 mesin Projectil) dan Departemen Dyeing and Finishing. PT Insansandang Internusa memproduksi kain mentah (grey) dari jenis campuran polyester-rayon (65%-35%), polyester-kapas (65%-35%), kapas (100%), polyester (100%), dan kain jadi untuk keperluan seragam dinas. PT Insansandang Internusa juga menerima order makloon. Jumlah produksi rata-rata per bulan adalah 1.500.000 meter. Hasil produksi dipasarkan 80% ke dalam negeri dan 20% ke luar negeri. Sarana penunjang produksi yang dimiliki PT Insansandang Internusa terdiri dari laboratorium, bengkel, gudang, sumber energi listrik dari PLN sebesar 1000 kVA, 2 unit generator diesel dengan kapasitas uap yang dihasilkan masing-masing 12 ton/jam, kompresor, AC, pemadam kebakaran, instalasi pengolahan air proses dengan debit 80 m 3 /jam, instalasi pengolahan air limbah dengan cara kimia, biologi dengan hasil memenuhi standar baku mutu. Sumber air keperluan produksi dan air minum dipenuhi dari 4 buah sumur. Tinjauan khusus membahas tentang pengamatan terjadinya kerusakan pada mesin folding merek shiaw tai tong yang berpengaruh terhadap penurunan efisiensi waktu, penumpukan dan kerusakan produk. Penyelesaian masalah tersebut dijadikan kesimpulan dan saran yang diharapkan dapat membantu perusahaan mengurangi kerusakan mesin.
URI: http://localhost:8080/jspui/handle/123456789/636
Appears in Collections:Teknik Tekstil

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
BAB I.pdf223.37 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.