Please use this identifier to cite or link to this item: http://localhost:8080/jspui/handle/123456789/526
Title: LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN DI PT SINAR RAGAMINDO UTAMA SITE PLANT 2
Authors: Egie, Sofian
Issue Date: 2014
Abstract: PT Sinar Ragamindo Utama didirikan pada tahun 1968 di Bandung ( Jawa Barat ) , Indonesia oleh Bapak Winarso dan Ibu Lenny Widjaya yang beroperasi di atas lahan 2.800 m 2 . Pada tahun 2000 Bapak Winarso mendirikan kembali pabrik yang berlokasi di Komplek Industri Sadang Rahayu dengan luas lahan 2700 m yang bertujuan untuk memenuhi pesanan konsumen dan untuk meningkatkan jumlah produksi. Lokasi dari PT Sinar Ragamindo Utama Site Plant 2 berlokasi di Komplek Industri Sadang Rahayu No. 39 Kavling C 11a, Kabupaten Bandung. PT Sinar Ragamindo Utama didirikan dengan pola Penanaman Modal Dalam Negeri ( PMDN ) yang dimiliki keluarga dan sumber permodalannya berasal dari gabungan beberapa orang pendirinya. Struktur organisasi PT Sinar Ragamindo Utama berbentuk garis dan staf. Pimpinan tertinggi berada ditangan direktur. Jumlah tenaga kerja Divisi PT Sinar Ragamindo Utama Site Plan 2. pada bulan mei 2014 adalah sebanyak 100 orang. Produk utama dari PT Sinar Ragamindo Utama adalah berbagai jenis narrow fabrics bervariasi dari tape, drawcord dan elastic. Secara keseluruhan wilayah pemasaran produk PT Sinar Ragamindo Utama adalah produsen garmen berorientasi ekspor ( 70% ) , produsen alas kaki ( 10% ) , produsen topi ( 5% ) , produsen sarung tangan ( 5% ) , produsen tas ( 5% ) dan produsen lainnya ( 5% ) . PT Sinar Ragamindo Utama Site Plan 2, dilengkapi dengan berbagai mesin, Rewinding, Doubling. Twisting, covering, Warping, Palet, Needle Loom, Jacquard, Crochet, Drawcord, Finishing, dan Packing. PT Sinar Ragamindo Utama Site Plan 2 dilengkapi dengan sarana penunjang produksi, yaitu air, tenaga listrik, Air Conditioner ( AC ) , kompresor, bengkel, alat pemadam kebakaran, pengolahan air limbah, dan gudang. Topik yang di angkat dalam tinjauan khusus mengenai upaya mengurangi terjadinya cacat karet timbul pada kain elastik. Usaha yang dilakukan dengan pembahasan menggunakan diagram tulang ikan ( fish bone ) , diantaranya : mesin, manusia, dan lingkungan. Topik ini diambil karena banyaknya terjadi cacat karet timbul pada kain elastik pada saat melakukan Praktek Kerja Lapangan ( PKL ) di PT Sinar Ragamindo Utama Site Plant 2.
URI: http://localhost:8080/jspui/handle/123456789/526
Appears in Collections:Teknik Tekstil

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
BAB I.pdf139.2 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.