Please use this identifier to cite or link to this item:
http://localhost:8080/jspui/handle/123456789/1707| Title: | PEMBUATAN NANO INDIGO DARI PASTA STROBILANTHES CUSIA DENGAN DIBANTU SURFAKTAN DAN APLIKASINYA PADA PENCELUPAN BATIK |
| Authors: | Mulyawan, Kurnia |
| Keywords: | Nano indigo, Strobilanthes cusia, homogenisasi, pencelupan indigo pada kain batik, batik poliester. |
| Issue Date: | 2022 |
| Abstract: | Pewarna alam indigo, salah satunya jenis Strobilanthes cusia, telah banyak digunakan sejak zaman dahulu karena memiliki warna biru yang khas dan ketahanan luntur yang baik. Untuk mendapatkan hasil pewarnaan yang jauh lebih baik serta efisiensi dalam penggunaan zatnya, dilakukan penelitian yang berfokus pada pembuatan pewarna alam indigo dari pasta Strobilanthes cusia berukuran nano dengan dibantu surfaktan alam Tween 80 yang berjenis nonionik melalui metode homogenisasi (top-down). Dari hasil penelitian pendahuluan, diperoleh hasil bahwa perbandingan komposisi pasta indigo:surfaktan 2:1 menunjukkan stabilitas emulsi yang baik dengan ukuran nano indigo yang lebih terkontrol. Homogenisasi dengan ultrasonikasi pada amplitude 30% selama 15 menit dapat menghasilkan ukuran nano indigo Strobilanthes cusia pada rentang 218,5-293,6 nm melalui pengujian dengan instrumen Particle size analyzer (PSA). Pencelupan batik pada kain kapas dan poliester menggunakan nano indigo Strobilanthes cusia yang diperoleh mampu dilakukan pada suhu ruangan dan berpotensi untuk diaplikasikan pada skala industri. Hasil pengukuran warna menunjukkan adanya penyerapan warna pada panjang gelombang maksimum 660 nm dengan nilai K/S tertinggi sebesar 1,76. Evaluasi ketahanan luntur warna terhadap pencucian dan gosokan menunjukkan hasil yang baik (nilai skala penodaan 4 - 5). |
| URI: | http://localhost:8080/jspui/handle/123456789/1707 |
| Appears in Collections: | Magister Rekayasa Tekstil Dan Apparel |
Files in This Item:
| File | Description | Size | Format | |
|---|---|---|---|---|
| Abstrak.pdf | 219.07 kB | Adobe PDF | View/Open | |
| BAB I.pdf | 293.79 kB | Adobe PDF | View/Open | |
| Daftar Isi.pdf | 2.32 MB | Adobe PDF | View/Open | |
| Daftar Pustaka.pdf | 303 kB | Adobe PDF | View/Open | |
| Lampiran.pdf | 1.89 MB | Adobe PDF | View/Open |
Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.